Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Bolu Mentega Super Lembut Pakai Butter

Bolu Mentega

Bahan:

200 gram ROYAL PALMIA (saya pakai royal palmia mix butter atau Blueband cook n cookies) Kalau mau hasilnya sama!!
170 gram gula pasir (saya blender)
1 bungkus vanili bubuk (bisa di ganti cair) 
4 butir telur
200 gram tepung terigu protein sedang
2 sdm tepung maizena (25 gram) 
1 sdt baking powder
60 ml susu cair(saya pakai UHT)
Messes secukupnya
Loyang ukuran 18 cm (bisa diganti loyang 20)

Cara membuat
Siapkan loyang ukuran 18 olesi mentega dan tepung
Campur jadi satu : terigu prodang + maizena + baking powder, aduk rata
Di baskom lain : campurkan mentega, gula, vanili, kocok sampai mengembang
Lalu sambil selang seling, masukan telor, adonan tepung mix kering tadi, telor, tepung, mixer dengan kecepatan rendah, sebentar saja
Lalu aduk pakai spatula, masukkan mesis atau bisa di ganti lain sebagai pemanis bagian dalam. 
Masukak adonan dalam loyang, hentakan
Oven pakai oven listrik pakai api bawah selama 40 menit suhu 180. Lalu 10 menit kemudian pakai api atas bawah

Sumber YT / papcook

Posting Komentar untuk "Resep Bolu Mentega Super Lembut Pakai Butter"